Cara Mengatasi Disk Space Hosting Penuh di cPanel
Secara mudah pengertian Disk Space Hosting adalah kapasitas penyimpanan file-file web hosting. Jadi seluruh file yang sudah dan akan di upload pada sebuah website akan tersimpan disini. Semakin besar database dan file sebuah situs maka akan membutuhkan Disk Space yang besar pula.
Anda bisa memeriksa pemakain kuota penyimpanan menggunakan cPanel melalui menu “Disk Space Usage”. Lalu, bagaimana jika pemakaian Disk Space Hosting Anda mendadak penuh dan website Anda “Klenger” tidak bisa diakses? Jangan panik dulu, karena ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengatasinya.
Hal seperti ini pernah penulis alami, mendadak situs down gara-gara kapasitas Disk Space melonjak drastis melebihi batas Disk Space Hosting yang dimiliki, yang menyebabkan website sama sekali tidak bisa diakses. Padahal belum ada sebulan dicek, pemakain Disk Space masih kurang dari setengah batas maksimal.
Apa yang menyebabkan pemakaian Disk Space tiba-tiba penuh? Setelah diusut ternyata file “Error Log” yang menjadi biang keladinya, file ini membengkak lebih dari 1 GB. Jika Anda mengalami masalah seperti ini, ada beberapa tips yang dapat membantu Anda untuk mengatasi masalah tersebut.
Cara Mengatasi Disk Space Hosting Penuh di cPanel
1. Hapus Error Log
Error log merupakan sebuah file yang secara otomatis di buat oleh sistem ketika ada sebuah kesalahan yang di hadapi pada sistem. Pada cPanel, error log ini berguna bagi webmaster guna untuk mengetahui pesan kesalahan pada website yang di kelola. Sehingga webmaster dapat melakukan perbaikan sesuai dengan petunjuk error log yang ada.
Namun, webmaster juga tidak boleh lupa untuk menghapus file error log ini setelah selesai melakukan perbaikan website. Karena jika tidak di hapus ukuran file error log ini akan bertambah jika di kemudian hari ada kesalahan pada website.
Berikut cara untuk menghapus file error log pada cPanel :
1. Silahkan masuk ke akun cPanel.
2. Kemudian masuk ke File Manager.
3. Silahkan cek pada folder public_html dan silahkan untuk mencari file bernama ‘error log’.
4. Setelah ketemu, silahkan Anda hapus file error log tersebut yang sudah tidak di pakai.
5. Jika Anda mengelola lebih dari satu domain dalam satu hosting, cari file “error log” pada semua folder public_html kemudian hapus.
2. Cek folder Trash
Ketika menghapus file melalui cPanel, kita sering lupa untuk memilih “skip trash”. Hal ini sebenarnya juga menjadi salah satu penyebab mengapa disk space tetap penuh padahal sudah menghapus beberapa file di cPanel.
Untuk mengatasinya silahkan untuk menghapus file yang ada di folder “.trash” dengan cara berikut :
1. Masuk ke akun cPanel.
2. Kemudian masuk ke File Manager.
3. Pilih menu “Setting” pada pojok kanan atas dan pilih “Show hidden files”
4. Lalu masuk pada folder “.trash” yang tampil di sebelah kiri.
5. Silahkan hapus file yang sekiranya tidak di perlukan lagi untuk di restore.
3. Terakhir, jika semua cara di atas sudah di lakukan dan disk space Anda tetap penuh, maka Anda harus melakukan upgrade paket hosting dengan kapasitas disk space yang lebih besar. Silahkan hubungi penyedia layanan hosting Anda, untuk melakukan upgrade paket hosting.
Posting Komentar untuk "Cara Mengatasi Disk Space Hosting Penuh di cPanel"